DUPTR Kabupaten Bandung Bangun TPS3R di Rancaekek, Ini Tujuannya

DUPTR Kabupaten Bandung Bangun TPS3R di Rancaekek, Ini Tujuannya

Smallest Font
Largest Font

BERITASUARA.COM - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Bandung membangun TPS3R di Kelurahan Kencana, Kecamatan Rancaekek.

Kepala DPUTR Kabupaten Bandung, Zeis Zultaqawa mengatakan, pilot project TPS3R dibangun, karena pengolahan sampah organik sudah berjalan di 4 RW dari total 18 RW yang ada di Kelurahan Kencana.

"Kenapa di Rancaekek Kencana? Ya, karena tidak ada penolakan dari warga untuk dibangunnya TPS3R ini," ungkap Zeis dalam keterangannya, Minggu 15 September 2024.

"Masyarakat disini, sangat semangat dalam menyelesaikan permasalahan sampah di lingkungannya sendiri, itu yang paling penting," tambahnya.

Selain itu, papar Zeis, dalam program Bedas OK ini juga diformulasikan penanganan sampah yang holistik.

Bagaimana, paparnya, mensinergikan dan membuat suatu sistem dengan budidaya tanaman sebagai hilirisasi kompos yang dihasilkan dari sampah organik. 

Budidaya tanaman ini, kata ia, untuk mengatasi apabila kompos yang dihasilkan sudah menumpuk. 

Zeis memaparkan, dalam kurun waktu 3 bulan dari 3 ton sampah organik, Kelompok Pemanfaatan dan Pemeliharaan (KPP) Rancaekek Kencana, sudah bisa menghasilkan 1,1 ton kompos.

"Kemudian dari budidaya tanaman dengan media kompos ini bisa menghasilkan buah atau sayuran yang bisa dijual ke pasaran, dengan menyiapkan penyalur atau offtaker-nya," terang Zeis.***

Editors Team
Daisy Floren

Pemerintahan