Sebagai Pelayan Masyarakat, Bupati Bandung Kang DS Jelaskan Manfaat BPJS Ketenagakerjaan 

Sebagai Pelayan Masyarakat, Bupati Bandung Kang DS Jelaskan Manfaat BPJS Ketenagakerjaan 

Smallest Font
Largest Font

BERITASUARA.COM - Sejumlah program prioritas telah digulirkan oleh Bupati Bandung, Dadang Supriatna.

Salahsatunya adalah program BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan untuk masyarakat Kabupaten Bandung. 

Menurut Dadang Supriatna, Hingga saat ini, sudah mencapai 250.000 BPJS Ketenagakerjaan dan 
450.000 BPJS Kesehatan. 

Di antaranya, kata ia, 87.000 petani mendapatkan BPJS Ketenagakerjaan dari ratusan ribu penerima manfaat kartu BPJS tersebut.

"Manfaat BPJS Ketenagakerjaan, disaat kecelakaan maka masuk rumah sakit berapapun biayanya ditanggung pemerintah," kata Kang DS sapaan akrabnya di Arjasari, Rabu 19 Juni 2024.

Disaat meninggal dunia, paparnya, ahli warisnya mendapatkan Rp.42 juta.

"Dan jika keanggotaannya sudah tiga tahun berturut-turut maka ahli warisnya menerima beasiswa sebesar Rp.174 juta," ujarnya.

Dijelaskan Kang DS, dimana beasiswa tersebut, untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Lebih lanjut Kang DS mengatakan, bahwa untuk meningkatkan produksi pertanian, bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung sudah memberikan hibah Rp.25 miliar pada tahun 2023 dan Rp.19 miliar tahun 2024 ini. 

"Bahkan sebanyak 87.781 petani di Kabupaten Bandung mendapatkan BPJS Ketenagakerjaan," katanya sambil menyebutkan seluas 16.915 ha lahan sawah dilindungi di Kabupaten Bandung.***

Editors Team
Daisy Floren

Pemerintahan