Charly Van Houten Dikabarkan Siap Jadi Bacawabup Bandung Pilkada 2024, Ini Kata Kang DS

Charly Van Houten Dikabarkan Siap Jadi Bacawabup Bandung Pilkada 2024, Ini Kata Kang DS

Smallest Font
Largest Font

BERITASUARA.COM - Menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bandung pada Pemilihan Kepala daerah (pilkada) serentak tahun 2024 diramaikan sejumlah artis ibu kota.

Sebelumnya, sejumlah artis dikabarkan siap mendampingi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Bandung (Bacawabup) Dadang Supriatna.

Mereka diantaranya, Irfan Hakim, Afdal, Oni SOS, Deni Cagur. Kini terbaru, nama vokalis Band ST 12, Charly Van Houten juga siap mendampingi Dadang Supriatna pada Pilbup Bandung 2024.

Kabar tersebut, berhembus pada saat Charly bersilaturahmi dengan Bupati Dadang Supriatna di rumah dinas di Soreang, Sabtu, 25 Mei 2024.

Bupati Kang DS mengatakan, sejak menjadi kepala desa, dirinya telah lama kenal dan dekat dengan Charly.

"Jadi dulu saya jadi kepala desa juga sudah dekat sama Charly, kebetulan nanti malam ada maen dan tadi berkunjung kerumah dinas sebentar dan menanyakan tentang persiapan Pilkada," kata Kang DS dalam keterangannya.

"Saya sampaikan dan In sya allah saya maju kembali dan ini bisik-bisik menyampaikan harapan dan keinginannya," sambungnya.

Disinggung apakah ada peluang Charly menjadi bakal calon Wakil Bupati, Kang DS mengatakan menegaskan siapapun punya peluang.

"Tentunya saya apresiasi kepada seluruh sahabat-sahabat saya semua yang mudah-mudahan nanti kita putuskan secara bersama koalisi yang akan melaksanakan dan mengusung saya dalam Pilkada," tuturnya.

"Jadi ada beberapa nama yang memang hampir 20 nama yang tentunya saya serahkan kepada keputusan koalisi yang berdasarkan kesepahaman yang sudah kita sama-sama sepakati," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren

Pemerintahan